Rose is love

Mawar identik dengan cinta karena mawar bisa mengungkapkan betapa indahnya cinta, betapa romantisnya cinta.

Wanita

Wanita ibarat kelembutan yang rapuh, namun wanita memiliki kekuatan yang dasyat tak terkira.

Solo

Solo atau Surakarta merupakan kota eks karesidenan di Jawa Tengah. Solo adalah kota yang sangat berkembang tak kalah bersaing dengan kota-kota lain di Indonesia.

Embun Pagi

Embun menetes tiap pagi hari, menyentuh dedaunan, bunga-bunga, dan segala permukaan di bumi. Embun sungguh menyejukkan hati kita, membeningkan pikiran kita.

Kucing

Kucing adalah hewan yang paling menyenangkan. Tingkah polahnya yang lucu bisa menghalau galau dan menggantikannya dengan senyum bahkan tawa.

Showing posts with label tentang solo. Show all posts
Showing posts with label tentang solo. Show all posts

Tuesday, February 17, 2015

Festival Jenang Solo 2015


Festival jenang solo 2015

Festival Jenang 2015 dibuka hari Minggu pagi, 15 Pebruari 2015 di koridor Ngarsopuro depan Pura Mangkunegaran. Pembukaan dilakukan oleh Menteri Perindustrian, Saleh Husin. Festival jenang ini berlangsung mulai tanggal 15 Pebruari 2015 sampai 17 Pebruari 2015. Festival jenang 2015 sekaligus untuk memperingati hari jadi Kota Solo yang ke-270 ini mengambil tema bahari.

Festival jenang solo 2015
Tumpeng dan beragam jenang

Demo memasak jenang secara besar-besaran dihadirkan di sana. Berbagai jenis jenang dimasak dan disajikan pada masyarakat yang hadir. Hari Minggu pagi seperti biasanya kawasan tersebut tertutup untuk kendaraan bermotor dan hanya pejalan kaki sajalah yang dibolehkan atau disebut dengan CFD (Car Free Day).

Festival jenang 2015
Walikota Solo dan istri

Menurut Walikota Solo FX Hadi Rudyatmo, jenang memiliki filosofi doa, harapan dan semangat bagi orang Jawa. Dari manusia lahir sampai meninggal tak dapat lepas dari jenang. Festival jenang ini dimaksudkan untuk menjaga tradisi leluhur dan menumbuhkan industri kreatif di Solo. Festival jenang ini menggabungkan antara tradisi dengan hasil dari kelautan.

Festival jenang 2015
Pengunjung berusaha mengabadikan dengan kamera apapun

 Event kali ini YJS (Yayasan Jenang solo) menyediakan 32.000 takir (porsi) jenang. Beragam jenang itu meliputi jenang mutiara, jenang sumsum, jenang kacang hijau, jenang pathi, jenang grendul, jenang lemu, jenang sea food, dsb.

Festival jenang 2015
Para gadis berdandan untuk event

Event ini memecahkan rekor MURI, mengalahkan event sejenis di Medan yang hanya mampu menyediakan 30.00 porsi jenang. Selain pembagian jenang, FJS juga mengadakan pelatihan memasak jenang yang sehat dan bernilai ekonomis tinggi, lomba memasak jenang dan seminar nasional tentang gemar memasak ikan di pasar ikan Balekambang.

Festival jenang 2015
Antusiasme masyarakat

Penutupan FJS dilakukan Selasa, 17 Pebruari 2015. Rencananya penutupan akan dilakukan oleh Menteri Kelautan, Susi Pujiastuti, namun Menteri Kelautan tidak dapat hadir.
Pembagian jenang masih tetap dilakukan sesaat setelah acara penutupan.

Monday, December 29, 2014

Pasar Klewer Kini

Malam Minggu, 27 Desember 2014 pukul 19.00 Pasar Klewer terbakar hebat. Api pertama kali terlihat di lantai II pasar kemudian semakin membesar dan merembet ke hampir seluruh bangunan pasar.Pedagang yang kiosnya belum terbakar sibuk mengamankan barang dagangannya keluar pasar. Hujan yang turun tidak berpengaruh meredakan amukan si jago merah. Sementara sebelum hujan turun, angin bertiup cukup kencang justru semakin mengobarkan amukan api. 

Pasar Klewer Kini
Puncak amukan api di Pasar Klewer

 Sampai pagi harinya api masih belum bisa dipadamkan padahal sudah sekitar 30 mobil pemadam kebakaran yang dikerahkan. HPPK (himpunan pedagang pasar klewer) mengungkapkan bahwa kebakaran bukan disebabkan oleh adanya korsleting listrik, karena sejak empat tahun lalu pihak HPPK sudah mengkondisikan kelistrikan dengan sistem baru. Maksud dari sistem baru adalah bahwa aliran listrik otomatis akan padam bila tidak ada aktifitas di pasar. Rel listrik pun bisa dikontrol dengan handle. Jadi pihak HPPS menyatakan bahwa kebakaran bukan karena adanya korsleiting listrik. 


Pasar Klewer Kini
Keadaan Pasar Klewer Minggu, 28 Desember 2014 pkl 16.00

Dari kebakaran hebat ini selain berakibat musnahnya barang dagangan yang bernilai trilunan rupaih juga ada seorang korban meninggal, yaitu seorang pedagang pemilik kios yang jatuh pingsan saat memindahkan barang dagangannya. Korban meninggal dalam perjalanan menuju rumah sakit karena penyakit jantung. Diduga korban shock dengan adanya kebakaran tersebut. Tentang Pasar Klewer belum pernah aku perkenalkan di blog ini, rencana sih sudah ada tapi sayang sekali dengan adanya kejadian ini. Namun demikian aku akan menceritakan tentang Pasar Klewer ini. 

Disebut Pasar Klewer karena pada waktu itu orang-orang membawa dagangannya yang berupa kain batik dengan cara menaruhnya di bahu sehingga kain tersebut seperti terjatuh atau disebut “kleweran. Dari kata kleweran tersebut jadilah nama Pasar Klewer.

Pasar Klewer Kini
Gambar diambil dari sini
Pasar Klewer. Pasar Klewer terletak di Solo atau Surakarta, Jawa Tengah. Pasar ini bersebelahan dengan Keraton Surakarta Hadiningrat. Di pasar ini lebih banyak dijumpai kain batik dan pakaian batik karena memang pasar ini terkenal sebagai pasar batik terbesar di Indonesia. Pasar tempat kulakan kain batik serta produk tekstil lainnya ini sangat terkenal dan beromzet milyaran rupiah setiap harinya. Di sini dapat dijumpai kain batik dari yang murah sampai kain batik tulis yang mahal. Berbeda dengan jika membeli di PGS (Pusat Grosir Solo) maupun di BTC (Beteng Trade Center) yang berharga pas, maka di Pasar Klewer pembeli bisa menawar untuk mendapatkan harga yang jauh lebih murah. Tentu saja tergantung dari kepandaian menawar barang. Selain kain batik dan pakaian batik, juga tersedia pakaian non batik, kaos, jin, peralatan jahit, kain non batik, handicraft, sanggul, pakaian pengantin, makanan, oleh-oleh, emas, perbankan, buah-buahan, dan lain sebagainya.

Sudah sejak lama pasar ini akan direnovasi, namun para pedagang pemilik kios keberatan dengan harga kios baru nantinya. Aku sendiri pernah menanyakan tentang hal ini dengan pemilik kios di lantai II yang adalah langganan aku membeli kain belacu. Hal inilah yang menyebabkan pasar tidak juga direnovasi padahal keadaan sangat kurang memadai karena gang-gang pasar yang terlalu sempit sehingga pembeli maupun pengunjung harus menepikan tubuhnya bila berpapasan dengan kuli dan gerobaknya yang membawa barang dagangan. Tempat parkir pun selalu penuh apalagi bila menjelang hari raya, parkir sangat sulit. Parkir motor terletak di sebelah belakang, kanan dan kiri dari pasar, sementara parkir mobil terletak di tempat parkir tersendiri yang agak jauh dari pasar. Mau tidak mau pasar harus segera direnovasi karena sudah tidak nyaman lagi, terutama bagi pengunjung.

Monday, November 3, 2014

Surga Belanja Di Solo : Pusat Grosir Solo (PGS)

PGS

Selain Betemg Trade Center (BTC), surga belanja dI Solo satu lagi adalah PGS ( Pusat Grosir Solo). Letak PGS bersebelahan dengan BTC. Keduanya sama-sama ramai terutama di hari libur dan menjelang hari raya.

Pusat Grosir Solo merupakan salah satu pusat batik di Kota Solo, terletak di daerah Gladag Solo. Tempatnya lumayan nyaman sehingga para pengunjung dapat dengan leluasa berbelanja di sini.

Surga Belanja Di Solo : Pusat Grosir Solo (PGS)
Benteng Vastenberg dilihat dari lantai teratas PGS
Lokasi PGS sangat strategis. PGS selain berdekatan dengan BTC, juga berdekatan dengan Benteng Vastenberg lokasi diadakannya berbagai event Kota Solo. Selain itu, PGS juga berdekatan dengan Keraton Kasunanan Solo. Dan, hotel yang paling dekat dengan PGS adalah Hotel The Royal Surakarta. Hotel The Royal Surakarta sebelumnya bernama Hotel Best Western Premier. Dari hotel tersebut ke PGS tinggal jalan kaki saja.

Hotel The Royal Surakarta (gambar diambil dari PGS lantai teratas)


Selain batik yang memang paling dominan, produk lain yang disediakan di sini adalah : kaos, pakaian impor, pakaian muslim, tas, sepatu, mainan anak-anak, suvenir, kerajinan tangan (handicraft), jam, jasa pijat, makanan dan minuman, kain batik, sprei, handuk, dan sebagainya.

Banyak pengunjung yang datang dari luar kota sekedar membeli batik, karena batik memang menjadi “trademark” di sini.

Mari kita mulai melihat-lihat apa saja yang dijual di PGS.

Pakaian batik






Kebaya
Pakaian anak
Jean
Handicraft


Kaos
Surga Belanja Di Solo : Pusat Grosir Solo (PGS)
Pakaian dalam eceran

Surga Belanja Di Solo : Pusat Grosir Solo (PGS)

Pakaian muslim






Barbie lover
Suvenir
Pijat refleksi
Tas dan sepatu


Permainan anak

surga belanja di solo : pusat grosir solo (pgs)
Sega Pulen di lantai bawah
Di lantai atas tersedia pijat refleksi dan permainan anak. Sementara di lantai paling atas terdapat pusat makanan yang dinamakan Sega Pulen. Namun sayang tempat makan ini menjadi terbengkalai karena sepinya pengunjung. Hanya beberapa counter saja yang buka.

Sebenarnya Sega Pulen di lantai atas ini cukup bagus penataannya. Ada stage untuk life musik, jenis makanannya pun beragam.
Lokasinya berbatasan langsung dengan tempat parkir mobil paling atas. Dulu pernah diadakan acara life musik dan pameran berbagai makanan di tempat parkir atas itu.
Sekarang sebagian besar counter Sega Pulen pindah di lantai bawah.

PGS tetap ramai pengunjung, ada saja yang dibeli di sini. Jadi, selamat berbelanja di Pusat Grosir Solo.

Thursday, June 19, 2014

Surga Belanja di Solo : Beteng Trade Center (BTC)

Surga Belanja di Solo : Beteng Trade Center (BTC)
Beteng Trade Center (BTC)
BTC atau Beteng Trade Center Solo merupakan salah satu pusat perdagangan di Solo yang sudah terkenal sejak tahun 1992. Pusat perdagangan yang dikelola oleh PT Andalan Propertindo ini terletak di Jalan Mayor Sunaryo, Pasar Kliwon Solo. BTC bersebelahan dengan PGS (Pusat Grosir Solo), sementara Pasar Klewer terletak beberapa ratus meter di sebelah selatannya. 

Surga Belanja di Solo : Beteng Trade Center (BTC)
Sepatu

Lokasi BTC sangat strategis karena berseberangan langsung dengan Benteng Vastenburg, dekat dengan alun-alun Kota Solo, Keraton Kasunanan Solo, dan tentu saja karena berada di pusat Kota Solo. Sementara Benteng Vastenburg sendiri adalah tempat berbagai even budaya digelar. 

Surga Belanja di Solo : Beteng Trade Center (BTC)
Tas
Beteng Trade Center terdiri dari dua lantai, lantai dasar untuk pusat perdagangan kain dinamakan Pusat Kain Solo, sementara lantai satu untuk pusat perdagangan tas dan sepatu dinamakan Pusat Tas dan Sepatu. Akan segera dibuka lantai dua untuk Pusat perdagangan batik dinamakan Pusat Batik Solo. Selain menyediakan produk kain, tas,sepatu dan batik, di BTC juga dapat dijumpai sprei, baju muslim, kebaya, kaos kaki, makanan, minuman, dan lain sebagainya. 

Surga Belanja di Solo : Beteng TradeCenter (BTC)
Baju batik dan muslim
Kemarin aku dan Dinda, anakku yang sedang liburan menyempatkan jalan-jalan ke BTC. Selain sekedar jalan-jalan, ya siapa tahu ada barang bagus, diinginkan dan murah. Setelah putar-putar, akhirnya dapat juga beberapa barang yang memang diinginkan dan tentu saja murah. 

Surga Belanja di Solo ; Beteng Trade Center (BTC)
Sprei dan bed cover
Barang yang pertama dibeli adalah sebuah tas suede imitasi warna coklat dengan penutup motif bunga-bunga yang cocok untuk remaja. Harga tasnya Rp. 60.000,- Tas ini persis seperti yang dijual di toko online. Ketika memasuki kios sepatu, mata Dinda tertumbuk pada sepasang sepatu model crocs motif leopard, harga banderolnya Rp. 150.000,- tapi boleh dibawa pulang dengan harga Rp. 50.000,- saja. Karena Dinda sedang getol naik motor, maka dibelinya juga sepasang sarung tangan seharga cuma Rp. 12.000,-, tiga pasang kaos kaki seharga Rp. 10.000,- dan sepasang kaos kaki muslim Rp. 7.000,-

Surga Belanja di Solo : Beteng Trade Center (BTC)
Belanjaan Dinda
Beteng Trade Center adalah salah satu pusat perdagangan yang direkomendasikan. Kalau membeli barang di sini harap menawar ya biar dapat harga yang lebih oke lagi.

Monday, March 17, 2014

SOLO INDONESIA CULINARY FESTIVAL 2014


SOLO INDONESIA CULINARY FESTIVAL 2014

Tik,.,tik,.,.tik,.,. 
Air mataku 
Biar terjatuh dalam hati 
Mau ku tak penting lagi 
Biar ku buat bahagiamu
Kamu tak tahu rasanya hatiku .......


SOLO INDONESIA CULINARY FESTIVAL 2014

Terdengar lagu Masih Cinta-nya Kotak mengiringi hujan yang jatuh dengan derasnya. Para pengunjung ada yang duduk, sebagian berdiri di dalam tenda besar ini. Suasana kurang nyaman, untuk memesan makanan pun agak kesulitan. Sebagian stan menutup tendanya yang berwarna putih. Hujan terlalu deras. Tubuh menjadi terasa dingin apalagi hujan disertai angin. 

Beberapa pasang meja bulat dan kursi yang tertata rapi di luar ruangan basah terguyur air hujan. Tempat duduk untuk makan pun menjadi terbatas hanya yang berada di bawah tenda besar ini saja.


SOLO INDONESIA CULINARY FESTIVAL 2014

Stan-stan yang berupa tenda-tenda dengan bentuk atap lancip pun kerepotan karena hujan, bahkan sebagian menutup tendanya dari masuknya air hujan.


solo indonesia culinary festival 2014

Sebenarnya tadi malam "malam minggu" aku mengajak Dinda ke sini, tapi Dinda malas katanya ramai orang. Ya iyalah, setiap ada event di Solo ini ya pasti ramai pengunjung. Antusias orang Solo sangat besar bila di kotanya digelar berbagai event.

Saat ini kami mengunjungi event Solo Indonesia Culinary Festival tanpa persiapan khusus. Maksudnya aku baru saja menjemput Dinda dari tempat les langsung ke sini. Dan, tidak tahunya baru jalan-jalan sebentar saja hujan telah mengguyur kami.

SOLO INDONESIA CULINARY FESTIVAL 2014

Solo Indonesia Culinary iFestival ini berlangsung di halaman Benteng Vastenburg Gladag Solo dari tanggal 14 - 16 Maret 2014.  Ini merupakan event tahunan Kota Solo.

Event ini dimaksudkan untuk lebih memperkenalkan lagi berbagai makana kulineri di Solo kepada wisatawan dalam maupun luar negri. Mengingat Solo termasuk salah satu kota tujuan wisata kuliner, maka event seperti ini sangat diperlukan. Namun sangat disayangkan bahwa peserta event ini tidak terlalu banyak. Barangkali event inibaru pertama kali digelar, sepertinya begitu.

Acara yang digelar di festival ini meliputi : 
  1. Food Bazaar
  2. Culinary Demo
  3. Culinary Competition
  4. Culinary Talk Show
  5. Festival Tengkleng
  6. Music Performance
Festival ini diikuti oleh para pengusaha makanan dari UKM, rumah makan, catering, hotel se-Solo Raya. 

Bila malam hari apalagi pada malam Minggu tentu sangat ramai pengunjungnya. Di sore hari saja masih banyak yang berdatangan menjelang ditutupnya acara.

SOLO INDONESIA CULINARY FESTIVAL 2014
Sate kere

Beberapa makanan yang sempat aku lirik sambil jalan tadi adalah sate kere, Chinesse food, Arabian food, waffle ice cream, aneka minuman, salad Solo, dsb. 


Friday, February 14, 2014

Hujan Abu di Solo

Hujan Abu di Solo
Patung Slamet Riyadi
Seperti biasa rutinitas keseharian, aku harus mengantar anakku ke sekolah setiap pagi kecuali hari libur. Tapi pagi ini ada yang berbeda, jalanan lengang. Jalanan tertutup abu lumayan tebal. Jarak pandang hanya 2 sampai 3 meter saja. Ini dikarenakan abu yang turun dengan derasnya dan pengaruh abu yang beterbangan terlibas kendaraan yang berlalu. 

Hujan Abu di Solo
Jalan Slamet Riyadi
Orang-orang terlihat memakai payung bila berjalan kaki dan memakai mantel bagi pengendara sepeda motor. Nampaknya lampu kendaraan tak banyak membantu pandangan mata. Kabut abu lebih mendominasi jalanan, jadi kecepatan tak bisa maksimal. 
Sampai di sekolah ternyata tak banyak siswa yang masuk atau kemungkinan belum datang. Ini terlihat dari sedikitnya sepeda yang berjajar di pinggir jalan.

Baru kemudian diketahui bahwa Walikota mengumumkan semua aktifitas sekolah dan perkantoran diliburkan hari ini. Kalo tahu begitu dari tadi tak usah repot-repot menyiapkan diri ke sekolah. Pak Walikota Solo menghimbau warganya agar tidak keluar rumah bila tidak perlu benar. 

Hujan Abu di Solo
Abu mengguyur tanaman

Abu yang mengguyur Kota Solo ini ternyata akibat dari meletusnya Gunung Kelud yang terletak di Jawa timur. Padahal jarak dari Gunung Kelud ke Kota Solo kira-kira 350 KM, tapi Kota Solo terkena dampak juga. Cuma hujan abu tidak apa-apa. Meskipun Cuma hujan abu tapi cukup merepotkan juga karena abu-abu beterbangan memasuki rumah. Perabotan rumah menjadi kotor karenanya. Perlu kerja ekstra untuk membersihkannya. 

Gunung Kelud terletak di perbatasan antara Kediri dengan Blitar. Letusan Gunung Kelud yang terjadi tadi malam bersifat eksplosif, artinya letusan gunung bertenaga sangat besar tanpa diawali dengan letusan-letusan kecil terlebih dahulu. Tinggi letusan mencapai 10 KM. Letusan kali ini lebih besar bila dibandingkan dengan letusan yang terjadi di tahun 1990. Gunung Kelud telah meletus beberapa kali, letusan terbesar terjadi pada tahun 1586 yang merenggut 10.000 jiwa. Letusan berikutnya terjadi di tahun 1919, 1990, 2007 dan pada tadi malam. 


Hujan Abu di Solo

Dampak dari letusan Gunung Kelud ini sampai ke Jawa Tengah dan bahkan Jawa Barat berupa hujan abu. Keadaan ini berdampak langsung bagi keperluan penerbangan, landasan runway yang tertutup abu tebal sangat membahayakan dan juga pandangan mata yang terganggu. Untuk itu beberapa bandara ditutup hari ini, meliputi bandara di Yogyakarta, Solo, Malang dan Surabaya. Bandara Adi Sumarmo Solo ditutup sampai pukul 19.00 malam ini, sementara Bandara Adi Sucipto Yogyakarta ditutup sampai pukul 05.00 besok pagi. 

Hujan Abu di Solo

Hujan abu yang mengguyur Solo sempat melumpuhkan aktifitas perdagangan. Pasar sepi, pedagang keliling mengurungkan niatnya berjualan, warung makan pun tutup. Orang-orang lebih suka berdiam diri di rumah, makan pun sesuai persediaan di rumah. Barangkali hal ini menyebabkan kerugian bagi mereka mengingat kejadian seperti ini tidak diprediksi sebelumnya. Nyaris semua kegiatan lumpuh di hari ini. Malam ini hujan abu sudah reda, tinggal dibersihkan saja. 

Malamnya aku keluar rumah bermaksud mencari makan, tapi warung-warung yang biasa ada di berbagai lokasi banyak yang libur. Jalanan lengang hanya ada beberapa kendaraan yang lewat. Ternyata abu pun masih banyak menempel di jalanan.

Friday, January 31, 2014

Perayaan Imlek di Solo

 

 “Gong Xi Fa Chai. Xin Nian Jin Pu. Wan Shi Ru Yi” “Selamat sejahtera. Memiliki kemajuan yang lebih baik pada tahun baru ini. Semoga semua keinginan terpenuhi.".

Perayaan Imlek di Solo diawali dengan Solo Imlek Festival 2014 yang berlangsung dari tanggal 23 sampai 29 Januari 2014 bertempat di halaman sebelah barat dan utara Benteng Vastenburg Solo. 
Solo Imlek Festival kali ini menampilkan :



  • Fashion show;
  • Kulinary;
  • Barongsay;Wushu;
  • Fortune teller;
  • Lampion;
  • Musik performance;
  • Fire work;
  • Traditional Medicine;
  • Tai chi;
  • Wayang potehi;
  • Foto busana Imlek

Kesenian digelar setiap harinya. Yang cukup menarik perhatian adalah wayang potehi, wayang asli dari Daratan Tiongkok ini justru didalangi oleh Widodo yang adalah orang Jawa asli. Ini membuktikan bahwa budaya warga asli Tionghoa diterima di Solo dengan sangat baik. 



Imlek kali ini lebih mengedepankan alkulturasi budaya antara Jawa - Tionghoa yang benar-benar ada di sekitar kita. 
Stan-stan yang berjajar di acara ini menampilkan beragam produk sandang, kuliner, perumahan, kaligrafi Tiongkok, otomotif, ramalan, dan sebagainya. 



Penutupan Solo Imlek Festival dilakukan pada pukul 19.00 oleh Walikota Solo dan ditandai dengan menerbangkan seribu lampion  warna-warni. Warga Tionghoa berbaur dengan warga lainnya melepaskan seribu lampion ke udara. Langit yang tadinya gelap tertutup mendung menjadi semarak oleh warna-warni lampion. Pelepasan lampion tersebut sekaligus sebagai perantara permohonan yang mereka panjatkan. 


Sementara itu, menjelang dan selama perayaan Imlek, di sekitar Pasar Gede dihiasi dengan ribuan lampion warna merah. 
Pada tanggal 26 Januari 2014 di Pasar Gede diadakan Grebeg Sudiro. Sudiro atau Sudiroprajan adalah nama kelurahan yang terletak di dekat Pasar Gede yang banyak dihuni warga Tionghoa.


Grebeg Sudiro merupakan alkulturasi antara Jawa - Tionghoa. Di grebeg ini juga ada gunungan yang diperebutkan banyak orang seperti grebeg-grebeg pada umumnya. Gunungan berisi berbagai jenis makanan, misalnya bakpia Balong, kue keranjang, onde-onde, gembukan, sayur mayur, dan buah-buahan.
Perarakan Grebeg Sudiro dimulai dari Klentheng Tien Kok Sie (berada di sebelah Pasar Gede) - Jl. Sudirman - Jl. RE Martadinata - Jl. Urip Sumoharjo - Pasar Gede.  



Gempita perayaan Imlek di Solo juga terasa sampai di mal-mal, pertokoan-pertokoan maupun hotel-hotel. 
Di Solo persembahyangan dan perayaan menyambut datangnya Imlek tidak hanya dilakukan di klenteng-klenteng dan vihara-vihara  tetapi juga di gereja-gereja.